Friday, August 4, 2017

Polsek Banyuresmi Kembalikan Motor Milik Warga Bandung yang Ditemukan di Garut

GARUT – Kepolisian Sektor Banyuresmi, Rabu (3/8) kemarin mengembalikan sebuah kendaraan bermotor roda dua kepada pemiliknya yang diketahui merupakan warga Bandung. Motor tersebut sebelumnya sempat terparkir lebih dari satu hari di pinggir jalan Desa Cimareme sehingga langsung diamankan oleh Bhabinkamtibmas setempat, Brigadir Nuril.
Panit Reskrim Polsek Banyuresmi, Bripka Suseno SIP menyebut jika motor tersebut sekitar seminggu yang lalu ditemukan warga terparkir lebih dari satu hari di pinggir jalan Kampung Sindangsingkir, Desa Cimareme, Kecamatan Banyuresmi. Menerima informasi tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Cimareme Polsek Banyuresmi langsung mengamankan kendaraan bermotor roda dua tersebut.
“Kita yang menerima informasi langsung berkoordinasi dan mencoba melakukan pengecekan identitas pemilik sepeda motor jenis Yamah Mio tersebut. Saat dilakukan pengecekan, dari data yang kita terima motor tersebut pemiliknya diketahui merupakan warga Antapani, Kota Bandung,” ujarnya, kemarin.
Tidak hanya mencari informasi pemilik, lanjut Seno, anggota Polsek pun langsung mengecek alamat tersebut dan bertemu langsung dengan pemilik kendaraan bermotor roda dua itu. “Diketahui pemiliknya sesuai dengan data yang kita dapatkan, yaitu saudara Agus Koswara sehingga kita langsung menginformasikan bahwa motor miliknya ada di Mapolsek Banyuresmi,” katanya.
Berdasarkan keterangan dari sang pemilik, motor tersebut diketahui terakhir kali dipakai oleh salah seorang anaknya dan diduga menderita gangguan jiwa. “Entah bagaimana ceritanya lebih lanjut, namun yang pasti sepeda motor yang digunakan oleh anaknya itu tidak ada dan tidak dibawa pulang oleh anaknya itu,” sebutnya.
Saat itu, sebut Seno, pihaknya pun meminta agar pemilik datang langsung ke Mapolsek Banyuresmi dan meminta untuk membawa surat-surat kendaraan untuk dicek kecocokannya. “Hari ini (kemarin), pemilik sepeda motor tersebut datang dan diterima langsung oleh Kapolsek beserta jajaran, dan langsung dicek kesamaan antara nomor rangka dan mesin kendaraan dengan yang tertera di surat-surat kendaraan,” ungkapnya.
“Surat yang dibawa bapak Agus memang cocok juga sesuai dengan nomor rangka dan mesin kendaraan sesuai dengan STNK. Saat itu juga anggota Polsek yang merupakan Bhabinkamtibmas Desa Cimareme, Brigadir Nuril langsung menyerahkan motor tersebut kepada pemiliknya, dan langusng dibawa pulang ke Bandung,” tambahnya.
Dengan adanya kejadian tersbeut, Seno meminta agar seluruh masyarakat berhati-hati saat mengetahui kendaraannya digunakan oleh anak maupun kenalannya. Ia pun mengaku sangat mengapresiasi laporan dari masyarakat atas penemuan kendaraan yang tidak dikenal dan terparkir cukup lama di daerah Kampung Sidangsingkir.
Agus Koswara sendiri mengaku sangat berterima kasih kepada Polsek Banyuresmi yang telah menemukan motor yang sempat ia nyatakan hilang saat digunakan anaknya. “Saya sempat memasrahkan saat tahu motor yang dipakai anak tidak ada, tapi Alhamdulillah pak polisi menemukan dan menginformasikan langsung ke saya, saya sangat bersyukur dan sangat berterima kasih,” katanya. (iql)

0 comments:

Post a Comment

Site Search